Pemerintah Melakukan Lockdown Kepada Kota Perpenduduk 4 Juta Karena Lonjakan Penyebaran Covid-19

Lanzhou - China mulai hari ini menutup Kota Lanzhou yang berpenduduk 4 juta orang untuk mengatasi lonjakan Covid-19. Penduduk diberitahu untuk tidak meninggalkan rumah kecuali dalam keadaan darurat.

Pembatasan itu dilakukan saat China melaporkan 29 kasus domestik baru - termasuk enam kasus di Lanzhou, ibu kota provinsi barat laut Provinsi Gansu.

Pejabat di Lanzhou mengatakan "masuk dan keluar penduduk" akan diawasi secara ketat dan terbatas pada perjalanan untuk persediaan logistik penting atau perawatan medis.

"Semua jenis komunitas perumahan menerapkan manajemen tertutup," jelas pihak berwenang dalam sebuah pernyataan.

Dilansir dari laman Network News Asia, Selasa (26/10), pemerintah juga membatasi akses ke lokasi wisata dan penduduk disarankan untuk tidak meninggalkan kota kecuali jika diperlukan.

Wabah terbaru China ini akibat varian Delta yang sangat menular dan penyebaran terbaru mencapai 198 kasus sejak 17 Oktober.

Pejabat kesehatan memperingatkan kasus penularan mungkin akan bertambah saat pengetesan ditingkatkan dalam beberapa hari mendatang untuk memerangi wabah yang berkaitan dengan sekelompok turis domestik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Diduga Karena Ada Kecurangan Pemilihan Pegawai Kereta Api, Massa di India Bakar Gerbong Kereta

Negara Italia dan Jerman Larang Masuk Imigran dari India Terkait Covid-19 yang Sedang Melonjak

Pemerintah China Memberikan Sanksi Kepada 26 Pejabat Pemerintah Karena Kelalaian Kasus Covid-19 Melonjak